Pekon Mulyorejo melakukan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa atau biasa disingkat dengan Musrenbangdes, merupakan salah satu mekanisme penting dalam sistem perencanaan pembangunan di Indonesia. Kegiatan ini dilakukan secara rutin setiap tahun dan melibatkan berbagai elemen masyarakat desa, pemerintah desa, serta pemangku kepentingan lainnya.
Musyawarah ini dihadiri oleh Kasi Pemerintahan Kecamatan Banyumas,,Pendamping Desa, Kepala Pekon serta Perangkat Pekon Mulyorejo, BHP Pekon Mulyorejo, PKK,Karang Taruna, Ketua RT dan Perwakilan Masyarakat.
Musyawarah dibuka oleh pembawa acara, dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Acara selanjutnya adalah sambutan dari Kepala Pekon dan di lanjut dari Kasi Pemerintahan Kecamatan Banyumas.
Sebelum menyepakati RKP Desa tahun 2025, telah dicermati terlebih dahulu program-program yang ada di RPJM Desa 2020 - 2025, dan akhirnya disepakati program-program apa saja yang akan menjadi prioritas dan akan masuk ke dalam RKP Desa Tahun Anggaran 2025.
Setelah pembahasan RKP Desa T.A. 2025 selesai, maka dilakukan penandatanganan berita acara musyawarah oleh Kepala Pekon Mulyorejo, Ketua BPD Pekon Mulyorejo, dan wakil masyarakat.
Hari Waskito
22 April 2022 16:38:59
Penulisan Beritanya dah lumayan bagus... Lebih ditingkatkan lagi... ...